Kunjungi

Laman

Rabu, 20 Maret 2013

Jadwal dan Tema Apresiasi PAUD NI 2013

Apresiasi PTK PAUDNI Berprestasi dipastikan dilaksanakan pada 2-8 Oktober 2013 di Batam Kepulauan Riau. Demikian informasi yang diperoleh dari Direktorat PPTK PAUDNI berdasarkan surat Dirjen PAUDNI nomor 81-B/PTK/2013 tertanggal 14 kepada Maret 2013 kepada seluruh Gubernur se-Indonesia. Edaran tersebut juga menyebutkan 15 jenis dan tema untuk setiap lomba perorangan dan lomba kelompok.
Adapun jenis dan tema lomba perorangan adalah:
  1. Pengelola PAUD (KB/TPA/SPS), tema: manajemen pendidikan anak usia dini berbasis masyarakat (1 desa, 1 PAUD). Jenis lomba: Lomba Karya Tulis (LKT).
  2. Pendidik PAUD, tema: peningkatan kreativitas pendidik anak usia dini melalui dongeng anak usia dini. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  3. Pamong Belajar, tema: strategi peningkatan kompetensi pamong belajar dalam mendukung pelaksanaan program PAUDNI yang efektif. Jenis lomba: Lomba Karya Tulis (LKT).
  4. Penilik, tema: strategi pembimbingan bagi PTK PAUDNI yang efektif. Jenis lomba: Lomba Karya Tulis (LKT).
  5. Pengelola PKBM, tema: strategi mengembangkan kemitraan dalam rangka meningkatkan kemandirian lembaga. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  6. Pengelola TBM, tema: meningkatkan budaya baca masyarakat melalui pemanfaatan potensi lokal. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  7. Tutor Pendidikan Keaksaraan, tema: strategi pembelajaran keaksaraan berbasis kecakapan hidup. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  8. Kepala SKB, tema: strategi membangun kemitraan dalam rangka kemandirian SKB untuk layanan pembelajaran masyarakat. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  9. Instruktur Komputer, tema: pembuatan media pembelajaran animasi pendidikan karakter bagi anak usia dini. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  10. Instruktur Tata Rias Rambut, tema: teknik pembelajaran penataan sanggul. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  11. Instruktur Hantaran Pengantin, tema: teknik pembelajaran pembuatan hantaran. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  12. Instruktur Tata Busana, tema: teknik pembelajaran menjahit busana nasional dengan sentuhan daerah yang dimodifikasi untuk pengantin daerah. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  13. Instruktur Kursus Seni Tari, tema: teknik pembelajaran seni tari tradisional daerah. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  14. Instruktur Keterampilan Merangkai Bunga, tema: teknik merangkai bunga dan desain floral. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
  15. Pengelola Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP), tema: inovasi pemasaran lembaga kursus dan pelatihan tentang program dan lulusan kursus. Jenis lomba: Lomba Karya Nyata (LKN).
Adapun untuk jenis lomba kelompok adalah lomba poco-poco kreasi masing-masing provinsi dan paduan suara dengan lagu wajib Mars PTK PNF dan lagu pilihan: Mars IPI, Mars HIPKI, Mars HIMPAUDI, atau Hymne HISPPI.
Direncanakan pada bulan April 2013 Direktorat PPTK PAUDNI, Ditjen PAUDNI Kemdikbud akan mengundang Kepala Bidang yang membidangi ketenagaan PTK PAUDNI pada Dinas Pendidikan provinsi dan Kepala UPT dan UPTD tingkat provinsi untuk mengikuti orientasi teknis pelaksanaan Apresiasi PTK PAUDNI Berprestasi Tahun 2013.
sumber:  http://fauziep.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar